CANDI TERBESAR DI INDONESIA
Jika kalian mendengar kata “Jogja”, apa sihh yang terlintas di pikiran kalian? Yogyakarta atau sering disebut Jogja merupakan salah satu destinasi wisata terfavorit di Indonesia yang banyak dikunjungin wisatawan dari dalam negeri maupun luar negeri. serta kota pelajar ini masih melekat dengan kebudayaan jawa. Jogja tentunya memiliki banyak tempat wisata yang sangat indah yang wajib kita kunjungi satu persatu. Salah satunya adalah candi borobudur.
Candi borobudur adalah sebuah candi Buddha yang terletak di Magelang,Jawa Tengah,Indonesia. Candi dengan banyak stupa ini didirikan oleh para penganut agama buddha mahayana sekitar tahun 800-an Masehi pada masa pemerintahan wangsa syailendra. Borobudur adalah candi atau kuil Buddha terbesar di dunia, serta termasuk salah satu keajaiban dunia.
Seperti yang kita ketahui candi borobudur ini memiliki ukiran-ukiran yang sangat unik serta bangunannya yang kokoh dan tersusun secara rapi. berbentuk persegi dan memiliki 10 tingkatan. Candi Borobudur diperkirakan dibangun sekitar Abad ke-8 dan ke-9 Masehi di era Dinasti Syailendra yang merupakan penganut agama Buddha Mahayana. Bagi wisatawan yang menyukai seni sastra dan budaya, Borobudur merupakan tempat yang tepat. Candi ini terdiri dari tiga zona, yakni Kamadhatu, Rapudhatu, dan Arupadhatu. yang dimana dibalik nya terdapat makna-makna tertentu.
Para ahli memperkirakan candi ini dibangun pada abad ke-8. Perkiraan itu berdasar pada analisis paleografis terhadap tulisan yang terpahat di atas relief Karmawibangga yakni relief yang menggambarkan sebab akibat perbuatan baik di kaki Candi Borobudur dibandingkan dengan tulisan pada prasasti lain yang telah diketahui penanggalannya.Candi Borobudur dibangun menggunakan dua juta batu andesit yang berasal dari sungai di sekitar wilayah candi.
Balai Konservasi Borobudur menyebutkan bahwa susunan bangunan Candi
Borobudur terdiri dari sembilan teras berundak dan sebuah stupa induk di
puncaknya. Sembilan teras itu terdiri dari enam teras berdenah persegi dan tiga
teras berdenah lingkaran.
Comments
Post a Comment